Lomba balap sepeda terbesar di dunia, Tour de France, baru saja usai. Pada pesta penutupan Tour de France ke-100 yang berlangsung malam hari itu, Kota Paris terlihat sangat megah dan semarak. Menara Eiffel memancarkan lampu warna-warni yang sangat indah, jalanan Champs-Elysees bersinar keemasan, sementara monumen Arc de Triomphe menjadi layar light show yang begitu menakjubkan. Pembalap asal Inggris, Christopher Froome (28), sangat berbangga, sebab ia berhasil keluar sebagai juara dalam edisi yang sangat bersejarah ini. "Ini negara yang indah dengan event olahraga tahunan paling hebat di muka bumi. Memenangi edisi ke-100 Tour de France adalah sebuah kehormatan yang melebihi segala impian," ucap Froome. Congratulations!
Tour de France 2013
Lomba balap sepeda terbesar di dunia, Tour de France, baru saja usai. Pada pesta penutupan Tour de France ke-100 yang berlangsung malam hari itu, Kota Paris terlihat sangat megah dan semarak. Menara Eiffel memancarkan lampu warna-warni yang sangat indah, jalanan Champs-Elysees bersinar keemasan, sementara monumen Arc de Triomphe menjadi layar light show yang begitu menakjubkan. Pembalap asal Inggris, Christopher Froome (28), sangat berbangga, sebab ia berhasil keluar sebagai juara dalam edisi yang sangat bersejarah ini. "Ini negara yang indah dengan event olahraga tahunan paling hebat di muka bumi. Memenangi edisi ke-100 Tour de France adalah sebuah kehormatan yang melebihi segala impian," ucap Froome. Congratulations!